Sabtu, 12 Juli 2014

GREENSCHOOL 2013

Diposting oleh Unknown

GREENSCHOOL 2013 (SD Negeri 4 Takmung)
17 November 2013
Desa Takmung, Klungkung

Kegiatan Green School di SD Negeri 4 Takmung ini dilaksanakan serangkaian dengan program kerja BEM FP UNUD yaitu Bina Desa Simantri. ini sesuai dengan program pemerintah provinsi Bali dalam menerapkan sistem pertanian yang berkelanjutan. Peran mahasiswa sebagai agen perubahan kini diterapkan secara nyata dalam pengabdian langsung di masyarakat. Sistem pertanian berkelanjutan memiliki peranan penting seiring dengan berkembangnya zaman. Tidak dapat dipungkiri bahwa pertumbuhan penduduk yang pesat harus diiringi dengan penyediaan produk pertanian yang menjadi kebutuhannya. Namun beberapa faktor pembatas seperti jumlah lahan yang sangat sulit bertambah (bahkan pertumbuhannya cenderung negatif) dan ketersediaan air untuk pengairan yang sangat sedikit pasokannya harus bisa diatasi.
Kegiatan ini diadakan karena secara nyata karena kaum muda sudah sangat kurang kepeduliannya di bidang pertanian. Bahkan anak-anak yang letak sekolahnya berhadapan langsung dengan lokasi Simantri sangat kurang pemahamannya di bidang pertanian. Untuk itu kami dari Fakultas Pertanian mengajak secara langsung anak-anak tersebut berkunjung ke Simantri yang letakknya berdekatan dengan sekolah mereka.
Keceriaan Anak-Anak SD Negeri 4 Takmung

Kesan pertama yang kami rasakan ketika berkunjung ke sana adalah kebahagiaan yang amat sangat anak-anak terhadap kunjungan kami. Ini tampak dari senyuman tulus di wajah mereka. Mungkin mereka merasa lebih diperhatikan ketika ada mahasiswa datang berkunjung dan mengajak mereka ke Simantri 376. Kami berusaha menjelaskan mengenai Simantri dengan bahasa yang mudah dimengerti oleh anak-anak tersebut. Diawali dengan pembuatan vertikultur sederhana kemudian penjelasan dari pos Biogas, Biourine, dan Kandang Koloni Sapi anak-anak tampak sangat tertarik, apalagi ketika diajak bertemu dengan sapi di kandang koloni.

Penjelasan pada Pos Biogas


Semangat pertanian berusaha kami tularkan ke generasi muda melalui kegiatan Green School ini. semoga calon-calon penerus bangsa ini ketika sudah tumbuh dewasa akan ingat ketika mereka diajak jalan-jalan ke Simantri. Sehingga mereka akan tumbuh dengan kepedulian lebih terhadap bidang pertanian. Dan keceriaan itu bisa tetap tumbuh bersama mereka hingga mereka dewasa nanti.

HIDUP KAMPUS COKLAT! HIDUP 
PETANI INDONESIA!
 

0 komentar: